Rabu, 25 Maret 2020

Tugas Vclass Pengantar Kdomputer & TI 2A Data & Informasi Nova Christiana

Nama.           : Nova Chstiana
NPM.             : 24219819
Kelas.             : 1EB18
Dosen.           : Robby Chandra
Mata kuliah. : Pengantar Komputer & TI 2A
Materi.           : Data & Informasi

1. Jelaskan apa yang dimaksud dengan data! Berikan contohnya!

2. Jelaskan apa yang dimaksud dengan informasi! Berikan contohnya

3. Jelaskan format data apa saja yang diproses berdasarkan konsep digital!

Jawaban :

1. Data adalah sebuah fakta mentah atau rincian peristiwa yang belum diolah dan terkadang tidak dapat diterima oleh akal pikiran penerima data tersebut. Oleh sebab itu, data perlu diolah terlebih dahulu menjadi informsi agar dapat diterima oleh penerima. Data dapat berupa angka, simbol, karakter, suara, gambar atau tanda-tanda yang dapat didijadikan sebuah informasi. Sebuah informasi dapat menjadi data apabila informasi tersebut digunakan kembali untuk pengolajan sistem informasi selanjutnya. Dalam ilmu komputer, data adalah segala sesuatu yang disimpan dalam memori menurut format tertentu.

Berikut ini contoh dari data:
• Data berat badan siswa kelas 6 sebagai berikut
(dalam kg) 40,30,35,45,30,40,50,55,45,35,40, 45, 35, 30, 45, 40,30,45,35,45

2.  informasi adalah sekumpulan data atau fakta yang telah diproses dan dikelola sedemikian rupa sehingga menjadi sesuatu yang mudah dimengerti dan bermanfaat bagi penerimanya.

Berikut ini cintoh dari indormasi :
.• Pertandingan sepakbola Liga Indonesia antara Club Persija dengan Persib pukul 16:30 tadi berakhir dengan skor 3 : 2 untuk kemenangan Persija.

3. data dapat dibentuk menjadi 5, antara lain:
• Teks
Teks merupakan sederatan huruf, angka, dan simbol-simbol yang kombinasinya tidak tergantung pada masing-masing item secara individual misalnya, artikel,koran, majalah, dan lain-lain.
• Data yang terformat
Data yang terformat merupakan data dengan suatu format tertentu, misalnya, data yang menyatakan tanggal atau jam, dan nilai mata uang.
• Citra (Image)
Citra (Image) merupakan data dalam bentuk gambar, citra dapat berupa grafik, foto, hasil rontsen, dan tanda tangan.
• Audio
Audio merupakan data dalam bentuk suara misalnya, instrument musik, suara orang, suara binatang, detak jantung, dan lain-lain.
• Video
Video merupakan data dalam bentuk gambar bergerak dan dilengkapi dengan suara misalnya, suatu kejadian dan aktivitas dalam bentuk film.

* Berikut format data yang diproses berdasarkan konsep digital, yaitu:


• PDF (Portable Document Format)
Format penyimpanan file dalam bentuk “.pdf” yang mampu menampilkan data berupa teks maupun gambar. Setiap file menyimpan bentuk format penulisan dan jenis huruf. Secara umum dibuka menggunakan software Adobe Acrobat Reader.

Cocok untuk: dokumen digital yang mempunyai format penulisan, dokumen yang berisi gambar dan teks sekaligus.


• PDF/A (Portable Document Format/Archiving)
Format penyimpanan file dalam bentuk “.pdf/a” memiliki fungsi yang khusus menekankan pada pengarsipan dokumen jangka panjang. Untuk melestarikan informasi dalam file dan untuk memastikan isinya tetap muncul dan kompatibel dengan perangkat lunak dimasa depan karena penyimpanan yang sangat lama.

Cocok untuk: dokumen digital yang akan diarsip, data pemerintah, hukum, perpustakaan, dan yang lainnya.


• Searchable PDF (Searchable Portable Document Format)
Sama dengan bentuk file “.pdf” hanya bedanya dalam Searchable PDF, kata atau kalimat dalam dokumen tersebut bisa dicari. Format ini berhubungan dengan teknologi OCR (Optical Character Recognition) pada scanner. Secara umum dibuka menggunakan software Adobe Acrobat Reader.

Cocok untuk: dokumen digital, novel/komik/buku digital sehingga memudahkan dalam pencarian teksnya.


• DOC (Microsoft Word)
Format penyimpanan file dari Microsoft Word “.doc” yang mampu menyimpan teks dan format penulisan. Penyimpanan hasil scan dengan menggunakan format ini berhubungan langsung dengan OCR (Optical Character Recognition), sehingga dapat langsung di edit kata atau kalimat dalam dokumen tersebut. Secara umum dibuka menggunakan software Microsoft Office Word.

Cocok untuk: dokumen yang mau diubah sebagian teksnya.


• XLS (Microsoft Excel)
Format penyimpanan file dari Microsoft Excel “.xls” yang mampu mengenali format tabel/bagan dalam dokumen asli. Secara umum dibuka menggunakan software Microsoft Excel.

Cocok untuk: dokumen yang berbentuk tabel.


• TXT
Format “.txt” umum dapat dibuka di semua komputer, hampir tanpa memerlukan software khusus karena biasanya sudah disediakan dari komputer. Format ini hanya menyimpan teks dengan sedikit sekali bentuk penulisan (tanpa ada bold, italic, dan sejenisnya), selain kemudahan membuka file dimana pun, format ini mempunyai ukuran file terkecil dibanding format lainnya. Secara umum dibuka menggunakan Notepad (di Windows) dan TextEdit (di MacOs).

Cocok untuk: dokumen teks tanpa bentuk penulisan dan gambar apapun, penyimpanan dokumen digital dengan kapasitas kecil/terbatas, kemudahan membuka file di media elektronik apapun.


• JPEG (Joint Photography Expert Group) atau JPG
Format ini dikhususkan untuk penyimpanan file gambar/foto. Format “.jpeg” ini dapat diatur tingkat kompresi nya, sehingga antara kualitas dan kapasitas penyimpanan bisa diatur (semakin besar kompresi gambar maka semakin kecil ukuran file, begitu juga sebaliknya). Akan tetapi, hasil scan JPEG apabila dikompres terlalu banyak akan menghilangkan detail gambar dan warna yang kurang tajam. Secara umum dibuka menggunakan Windows Picture, Paint, dan software lain yang menunjang.

Cocok untuk: dokumen yang berbentuk gambar atau foto, pengiriman file gambar melalui email.


• PNG (Portable Network Graphic)
Format file “.png” ini dikhususkan juga untuk penyimpanan file gambar/foto, hampir sama seperti format .jpeg. Namun bentuk file ini optimal untuk menyimpan gambar yang banyak menggunakan warna solid (tidak lebih dari 256 warna), karena dasar algoritma penyimpanannya menggunakan “jumlah warna” hasil penyimpanannya hampir tanpa kompresi sama sekali, sehingga file gambar akan tetap sama seperti aslinya. Bentuk format ini bisa menampilkan gambar transparan. Secara umum dibuka menggunakan software Windows Picture, Paint, dan software lain yang menunjang.

Cocok untuk: dokumen yang berbentuk gambar dengan warna solid (tidak lebih dari 256 warna) dan penggunaan file gambar di internet.


• TIFF (Tagged Image File Format)
Format file “.tiff” juga dikhususkan untuk penyimpanan file gambar/foto. Format .tiff sering digunakan untuk mencetak, karena format ini mendukung “kedalaman warna tinggi” (high color-depth image) dibanding dengan format .jpeg dan .png. Penyimpanan dalam format TIFF sangat cocok untuk hasil cetak dalam bentuk foto karena hasil gambar meskipun dikompres tetap menjaga kualitas gambar dan warna. Akan tetapi, ukuran file sangat besar.
Secara umum dapat dibuka menggunakan software Windows Picture, Adobe Photoshop, dan software lain yang menunjang.

Cocok untuk: dokumen yang berbentuk gambar atau foto untuk dicetak offset.


• BMP (Bitmap)
Hampir sama dengan format .tiff hanya bedanya “.bmp” biasanya digunakan untuk format file uncompressed (tidak ada kompresi) di sistem operasi Windows. Akan tetapi format ini sudah jarang digunakan karena ukuran file yang besar, sedangkan kualitasnya bisa hampir disamakan dengan format lainnya. Kelebihannya adalah file ini mendukung transparant layer. Secara umum dibuka menggunakan software Windows Picture, Paint, dan software lain yang menunjang.

Cocok untuk: dokumen yang berbentuk gambar / foto yang kemudian untuk diproses print atau digunakan untuk keperluan internet.
Sumber jawaban nomor 3 : http://digitalsense.co.id/news/pengertian-fungsi-format-digital-dalam-scanning

Selasa, 17 Maret 2020

Tugas Perekonomian Indonesia

Stok Masker pada Produsen akibat dari Kepanikan Masyarakat


 


Sumber : https://www.cnnindonesia.com/ekonomi/20200303202909-92-480235/kppu-imbau-warga-tak-borong-masker-demi-jaga-harga

Menurut saya dengan adanya isu bahwa ternyata 2 WNI  positif  terkena Covid-19 membuat masyarakat panik dan akhirnya memborong masker. Dan hal itu membuat semakin banyaknya para penimbun yang membuat harga masker tersebut menjadi lebih mahal dari biasanya, misalnya dari harga yang biasanya 50.000 per box menjadi Rp 700.000 per box. Padahal pemerintah pun menghimbau kepada masyarakat untuk tidak memborong bahan pokok terlebih dahulu, dan penggunaan masker wajah di sarankan  untuk yang sakit saja.

Dan seharusnya pemerintah sebelum memberikan informasi lebih lanjut  mengenai Covid-19 harus sudah siap sedia untuk menanggung resiko yang akan terjadi kedepannya. seperti paniknya masyarakat yang takut kehabisan masker ataupun sembako yang lainnya. dan ketika melonjaknya permintaan barang, seharusnya produksi masker juga lebih di maksimalkan lagi agar tidak dimanfaatkan oleh para penimbun yang menyalahgunakan kesempatan ini dengan melonjakkan harga masker yang malah membuat masker menjadi langka